0

BAGAIMANA CARANYA UNTUK MENGATUR PENDINGIN RUANGAN UNTUK BAYI?


Posted on 04 Dec 2017

Dalam menggunakan Air Conditioner atau Air Cooler, ibu harus menyesuaikan suhu ruangan yang paling
cocok untuk anak, utamanya untuk bayi. Apalagi, pengaturan suhu tubuh pada bayi yang baru lahir
masih belum sempurna dan butuh waktu untuk menyempurnakannya. Sehingga Anda perlu untuk
menciptakan kondisi ideal, jangan terlalu dingin ataupun panas. Bila terlalu dingin, bayi bisa mengalami
hipotermi, suhu tubuhnya jadi turun dan menyebabkan berbagai macam hal, misalnya kekacauan
metabolisme pada tubuh. Sedangkan bila terlalu panas, bayi bisa mengalami biang keringat dan
berujung rewel.
Lalu bagaimana cara mengatur penggunaan penyejuk udara yang tepat untuk bayi ? Simak tips tips
berikut ini.

Ketahui Suhu Ideal
Suhu ideal untuk bayi disarankan berkisar antara 24 – 26 derajat celcius. Suhu inilah yang ideal untuk
bayi sehingga Anda cukup memasang penyejuk ruangan dengan suhu yang disebutkan diatas. Dan
jangan lupa untuk memasang selimut saat bayi tertidur agar tidak kedinginan dan menjaga suhu tubuh
ideal si bayi.

Jangan Terpapar Langsung
Perhatikan posisi antara penyejuk ruangan AC atau Air Cooler dengan bayi sebaiknya jangan terpapar
langsung. Hal ini disebabkan kulit bayi yang masih sensitif dan belum bisa beradaptasi dengan suhu
diluar tubuhnya. Maka dari itu, jangan taruh penyejuk ruangan didekat tempat tidur dan mengarah
langsung ke arah si bayi. Letakkanlah kea rah yang berlawanan dengan posisi si bayi agar suhu yang
dihasilkan tidak langsung terpapar.

Gunakan AC Yang Tidak Bising
Selain suhu tubuh yang diperhatikan, penggunaan pendingin ruangan untuk bayi juga harus
memperhatikan pendingin ruangan yang tida mengeluarkan suara bising. Hal ini dikarenakan agar tidak
menganggu tidur bayi dan membuatnya rewel di tengah malam. AC Daikin bertipe FTV15AXV14 ini bisa
menjadi solusi untuk Anda dan juga bayi Anda. Karena harga ac daikin ini terbilang cukup murah dan
memiliki daya efesiensi listrik yang jauh lebih hemat. Selai itu, AC ini mengeluarkan volume suara AC
yang rendah untuk kenyamanan tidur si kecil.

Setelah Anda mengetahui beberapa cara untuk mengatur pendingin ruangan bagi bayi Anda, Lakukanlah
dengan segera karena kenyamanan bayi Anda saat tertidur sangat ditentukan dengan pendingin
ruangan yang Anda gunakan. Dapatkan juga beberapa pendingin ruangan yang berkualitas di
wahanasuperstore.com